KKN-IK DESA JATIROTO IKUT SERTA KEGIATAN YASINAN JUM’AT

  • Sep 17, 2021
  • jatiroto

Jatiroto-Mahasiswa KKN-IK yang ditempatkan di Desa Jatiroto pada hari Jum’at (17/09/2021) tepatnya siang hari jam 14.00 WIB ikut serta dalam acara yasinan rutinan setiap hari jum’at di rumah warga atas nama ibu Marni.

Acara yang diikuti kurang lebih 80 jamaah ini berlangsung hingga pukul 16.30 WIB. Adapun susunan acara yaitu meliputi pembukaan, pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an, pembacaan surat yasin dan tahlil, pembecaan Al-Barjanzi, mauhidhoh hasanah dan ditutup dengan pembacaan Asmaul Husna. Di acara tersebut mahasiswa diperkenankan untuk memperkenalkan diri. Acara yasinan bertujuan untuk mempererattali silaturrahim dan mengembangkan potensi keberagamaan islam di desa Jatiroto. Ibu Kasmini selaku ketua yasinan “Sirajul huda” menyambut dengan hangat keikutsertaan mahasiswa yang begitu antusias mau membantu dalam pelaksanaan ini.

“Alhamdulillah, terimakasih sekali kalian bisa membantu dan guyup rukun dengan masyarakat. Sukses selalu buat kalian”. Pesan dan kesan dari ibu Kasmini